Lomba Desain Motif Baju Tidur Cican

Kata pengantar :
 
“Panggilan untuk seluruh desainer agar segera merapat!!!!”
Cican punya misi rahasia untuk kakak-kakak desainer yang tersebar di seantero Republik Istimewa. Misinya adalah membuatkan desain motif baju tidur (piyama) untuk dipakai oleh #TeamCican semua. Mereka butuh desain baju tidur yang lucu dan imut namun tetap terlihat nyaman saat dipakai tidur. Ini rahasia kakak-kakak… kabarnya, pemilihan desain dan warna yang tepat bisa membantu meningkatkan kualitas tidur, terlebih pada anak-anak yang penuh dengan daya imajinasi! Ssttt… Rapat Cican bubarkan! Segera jalankan Misi dan Cican tunggu karya terbaiknya, ya.
 

TEMA: Lomba Desain Motif Baju Tidur Cican 

TAGAR: #LombaBajuTidurCican
 
KEYWORD: Fun Cican, Kids, Typography, Creative, Fun, Imagination, Ideas, Design, Doodle, Piyama, Pijamas

 

BRIEF DESAIN:
  • Membuat Desain Motif Maju Tidur Cican
  • Sertakan contoh mockup baju dengan motif yang kamu desain
  • Desain harus sesuai dengan tema yang diberikan
  • Menampilkan karakter-karakter Fun Cican ditambah grafis yang mewakili Tema Desain tersebut .
  • Pilihan Desain bisa Dominan Cican, Cican & Teman-temannya atau Cican & keluarga.
  • Fun Cican sangat fleksibel dan bebas dalam penyampaian visualnya, dari ilustrasi 2 dimensi hingga lego style.

Kriteria Penilaian:

  • Kreatifitas dan Orisinalitas dalam pembuatan design.
  • Pemilihan design dan warna yang sesuai untuk kaos bertemakan Motif Baju Tidur Cican.
  • Menariknya Design yang diikutsertakan. 
     
 
Contoh Referensi Style Desain: 
 

​TIMELINE:

  • Pelaksanaan Lomba : 21 Februari  –  20 Maret 2020
  • Deadline Lomba : 20 Maret 2020, Pukul 21:00 WIB
  • Pengumuman Finalis : 27 Maret 2020
  • Pengumuman Pemenang : 3 April 2020

 

HADIAH:

  • 3 Orang pemenang akan mendapatkan hadiah masing-masing Rp.1.000.000,-

 

CARA IKUTAN:

  1. Daftar Sebagai Member HelloMotion
     
  2. Login, lalu pilih "Kirim Konten" > " Lomba Desain Motif Baju Tidur Cican! ", upload karyamu dengan ukuran 1300 x 1300pixel dan ukuran file max 300kb;
     
  3. Cek "Akun Saya", ada status keterangan "Menunggu", "Ditolak" dan "Published";
     
  4. Jika "Ditolak" artinya karya kamu tidak lolos tahap pertama karena belum sesuai dengan kriteria yang kami cari;
     
  5. Jika "Published" artinya karya kamu lolos tahap pertama atau selanjutnya masuk daftar tunggu;
     
  6. Tim HelloMotion membutuhkan waktu max. 2x24 jam untuk pelaksanaan seleksi tahap pertama;
     
  7. Deadline pengumpulan karya tanggal 6 Maret 2020 Pukul 21:00 WIB
     
  8. Setelah lomba ditutup, unggah juga desain yang diikutsertakan dalam lomba di Instagram kamu. Follow dan Tag akun instagram funcican & hellomotionid dan buat caption semenarik mungkin terkait desain  yang dibuat. Di bagian akhir caption, sertakan tagar: #LombaBajuTidurCican
     
  9. Pengumuman pemenang melalui IG @funcican & web HelloMotion.com dan dikontak langsung dari email resmi yaitu  [email protected]
 

PERATURAN:

  1. Sistem lomba adalah tertutup;
  2. Peserta dipersilakan untuk mengirimkan desain sebanyak-banyaknya;
  3. Setiap pemenang diwajibkan mengirim file asli berformat .ai, .eps, .tif, atau .jpg (high res)
  4. Karya tidak mengandung merek dagang, logo, ciptaan yang dilindungi hak cipta, atau Hak Kekayaan Intelektual dalam bentuk apapun milik pihak lain;
  5. Peserta sepakat untuk hanya akan menyerahkan karya desain yang berupa karya asli yang sepenuhnya dihasilkan dan dimiliki oleh Peserta sendiri, dan bukan merupakan hasil peniruan, penjiplakan, perbanyakan, plagiat, dan/atau pelanggaran Hak Kekayaan Intelektual atas karya milik pihak lain; di mana panitia tidak dapat dikenai pertanggung jawaban dalam bentuk apapun dalam hal timbul klaim atau tuntutan dari pihak manapun;
  6. Peserta sepakat bahwa segala bentuk plagiat dan/atau pelanggaran Hak Kekayaan Intelektual terkait dengan karya yang diikut-sertakan dalam Lomba ini akan menimbulkan konsekuensi baik perdata maupun pidana sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku;
  7. Peserta sepakat untuk hanya akan menyerahkan karya desain yang belum pernah diikut-sertakan dalam kompetisi, sayembara dan/atau perlombaan apapun, baik yang dilangsungkan di dalam maupun di luar negeri;
  8. Peserta sepakat bahwa selama berlangsungnya Lomba sampai dengan ditetapkannya Pemenang Lomba, karya desain yang diikut-sertakan tidak akan diumumkan dalam bentuk apapun dan/atau melalui media apapun kecuali atas perintah dan/atau persetujuan tertulis dari HelloMotion.com, serta tidak akan diikut-sertakan dalam sayembara dan/atau perlombaan lain yang serupa baik yang dilangsungkan di dalam maupun di luar negeri;
  9. Fun Cican adalah Pemegang Hak Cipta dan segala bentuk Hak Kekayaan Intelektual lainnya sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku, terhadap karya desain yang ditetapkan sebagai Pemenang; 
  10. Fun Cican memiliki hak penuh yang tidak dapat diganggu-gugat dan tidak memiliki batasan baik waktu maupun wilayah, untuk mengumumkan, memperbanyak, dan/atau mempergunakan (termasuk namun tidak terbatas mengedit dan memodifikasi) karya finalis dan pemenang untuk segala kepentingan promosi Fun Cican;
  11. Apabila tidak ada calon pemenang hingga tanggal yang ditentukan, maka kompetisi akan diperpanjang sampai menemukan pemenangnya;
  12. Peraturan dapat berubah sewaktu – waktu;
  13. Keputusan panitia dan dewan juri mengikat, tidak dapat diganggu gugat dan tidak ada surat menyurat.