Trisakti KEMNAKER.
Logo ini mengambil ide dari semangat "Trisakti" Bung Karno, Bapak pendiri bangsa kita.
Logo terdiri atas tiga anak panah yang masing-masing merepresentasikan trisakti yakni berdaulat secara politik (dilambangkan dengan anak panah warna biru), berdikari secara ekonomi (dilambangkan dengan anak panah warna hijau), dan berkepribadian secara sosial budaya (dilambangkan dengan anak panah warna cokelat).
Ketiga anak panah ini juga menuju ke satu arah, yang melambangkan kerja-kerja KEMNAKER selalu mempunyai satu tujuan yang sama, demi Indonesia yang lebih baik.
Ketiga anak panah ini jika digabungkan juga akan membentuk bintang, ini melambangkan bahwa KEMNAKER diharapkan bahwa membawa masyarakat Indonesia di posisi tertinggi yang dihormati dan disegani bangsa lain.
Ketiga anak panah ini, masing-masingnya juga merepresentasikan tiga dari sembilan nawa kerja KEMNAKER.
Anak panah biru melambangkan :
-
Penguatan Perencanaan Tenaga Kerja Nasional;
-
Peningkatan Perlindungan Pekerja Imigran;
-
Penegakan Hukum Ketenagakerjaan;
Anak panah hijau melambangkan :
-
Penguatan Wirausaha Produktif;
-
Penciptaan Hubungan Industrial yang Sehat dan Produktif;
-
Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan dan Akuntabel.
Anak panah cokelat melambangkan :
-
Percepatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Kerja;
-
Percepatan Sertifikasi Profesi;
-
Perluasan Kesempatan Kerja Formal;
Font yang dipakai adalah Helvetica, untuk melambangkan ketegasan
Keterangan warna:
Biru 0066CC
Cokelat 660000
Hijau 99CC00