Konsep Logo
Secara keseluruhan konsep logo mengilustrasikan POSYANDU yang melayani masyarakat atau keluarga dengan penuh perhatian dan kasih sayang, juga sebaliknya sebuah keluarga lengkap yang menjadikan POSYANDU sebagai bagian dari kehidupan berkeluarga, sehingga terciptanya sebuah kebersamaan untuk mewujudkan keluarga yang berkualitas
ilustrasi berwarna Hijau bermakna muda, polos atau kecil yang dimaksudkan sebagai simbolis dari bayi atau anak-anak yang menjadi bagian dari POSYANDU
Ilustrasi berwarna biru cyan bermakna kedua orang tua yang bertanggung jawab dan menjadi bagian dari POSYANDU
Ilustrasi berwarna kuning bermakna lemah atau tua yang menjadi bagian dari Posyandu
Ilustrasi kedua tangan berwarna merah keorangean bermakna kehangatan atau pelukan hangat sebagai apresiasi keluarga kepada POSYANDU, sebaliknya juga PSYANDU memberikan pelukan hangat sebagai simbolis perhatian dan pelayanan kepada keluarga atau masyarakat
ilustrasi Hati/Apel terbalik sedang memeluk berwarna merah adalah simbolis dari Wajah diri POSYANDU sebagaimana menjadikan sosok yang hangat, bersahabat, rendah hati, perhatian dan mengayomi keluarga atau masyarakat
Ilustrasi coklat atau atap rumah bermakna Melindungi atau mengayomi keluarga/ masyarakat
Illustrasi Logo segitiga di bawah bermakna menyongsong masadepan keluarga berkualitas
Jenis Font " POSYANDU - Pos Pelayanan Terpadu" : Anton Regular ( Free Font google)