Lomba Desain Maskot SNI

Shania si Insinyur Junior

Karya: 
Oki Kurniawan
Materi 1: 
Materi 2: 

Berbicara tentang mutu dan kualitas suatu produk,tentu sangat erat kaitannya dengan jasa para penentu dan penguji standard di belakangnya;salah satunya adalah jasa ketelitian para insinyur.

Dilatarbelakangi hal ini,maka terciptalah maskot Shania yang digambarkan sebagai sosok insinyur wanita junior.Selain itu,maskot ini secara tidak langsung diharapkan mampu menjadi sarana kampanye eksistensi dan penghargaan bagi insinyur wanita Indonesia yang mana belum banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia sendiri;padahal ada beberapa insinyur wanita Indonesia yang sudah membanggakan negara di luar negeri.

Terinspirasi dari sosok insinyur Aeronautika asal Bandung,Netta Amalia(penguji struktur sayap pesawat Airbus),terciptalah maskot Shania ini dengan penjelasan outfit sebagai berikut:

*Safety Helmet SNI: Meski bukan ukuran baku,biasanya warna helm ini diklasifikasikan untuk penggunanya.Untuk insinyur sendiri,biasanya menggunakan helm berwarna putih;sedangkan  helm berwarna merah biasanya digunakan oleh safety officer yang bertanggung jawab untuk mengontrol standard sistem keselamatan.Jadi,meskipun Shania adalah seorang insinyur;akan tetapi,Dia sebagai salah satu duta BSN,tetap bertanggung jawab terhadap penetapan standard keamanan dan keselamatan;karenanya Dia tetap berhak memakai helm merah dengan kualitas SNI pastinya.

*Hijab Hijau: Terinspirasi dari sosok Netta Amalia yang berhijab,maka karakter ini di gambarkan sebagai maskot yang juga berhijab.Sedangkan warna hijau sendiri memiliki filosofi keteduhan dan kesuburan;yang mana tercermin dari kepribadian  wanita Indonesia yang anggun namun tetap terus berkarya dan berprestasi.Selain itu,penggunaan hijab pada maskot juga dimaksudkan untuk memudahkan pembuatan boneka maskot;karena pembuatan rambut pada boneka maskot termasuk proses yang rumit dan membutuhkan waktu ekstra ketika membersihkannya.

*Bros Batik&Merah putih SNI: Menunjukkan identitasnya sebagai karakter maskot Indonesia dan kecintaannya terhadap budaya Indonesia serta kesungguhannya dalam mengkampanyekan SNI.

*Celana Overall&Boots: Menunjukkan karakter pekerja lapangan yang selalu siap bekerja keras dalam menguji standard produk.Sedangkan sepatu boots sendiri merupakan sepatu dengan standard keamanan bagi pekerja lapangan.

Dengan menerima karakter Shania sebagai maskot,diharapkan maskot ini tidak hanya mejadi media promosional bagi BSN;akan tetapi ,lebih dari itu,maskot ini bisa membawa pesan sosial  kepada masyarakat bahwa hijab bukanlah pembatas profesi dan prestasi.Dan BSN akan mejadi badan pemerintah pertama yang sangat "ramah tamah" terhadap wanita berhijab nan berkompeten apabila memilih karakter ini sebagai maskotnya.

Mohon pertimbangan dan apresiasinya! :-)