Filosofi
“Bersama Membangun Kualitas Keluarga” — pada logo kali ini desainer mencoba untuk menvisualisasikan bahu membahunya anggota keluarga dan masyarakat sehingga membentuk suatu pohon yang besar dan kokoh. Logo ini nantinya akan merepresentasikan visi baru dari posyandu yaitu layanan sosial masyarakat yang tidak melulu urusan imunisasi dan ibu dan anak saja tetapi bermanfaat untuk seluruh elemen keluarga dari balita, remaja hingga lansia.
[Tone: Simple, Integrated, Dinamic, Fresh, Pop]
Uraian Makna Elemen
o Biru Tua [Representasi Ayah dan Ibu] Bijak, Pemimpin, Wibawa, Mengayomi, Maskulin. Representasi perangkat tertinggi pada keluarga.
o Merah Muda-Jingga [Representasi Usia Produktif: Anak, Adek, Kakak, Saudara] Produktivitas, Energik, Semangat, Mobilitas, Responsif.
o Abu-Abu [Representasi Lanjut Usia: Kakek, Nenek] Bijak, Sensitif, Nilai, Permisif. Diletakkan paling atas sebagai tertua dan perlu banyak sokongan dari anggota keluarga lain.
Aplikasi Logo
Pada aplikasi logo, desainer mencoba membuat suatu identitas grafis yang berangkat dari elemen logo Posyandu. Identitas ini diberi nama “Membangun Kualitas”, terdiri dari elemen orang, warna, mosaik dan timbangan. Identitas dan logo disusun sedemikian rupa dan dibuat sangat adaptif terhadap semua bentuk layout dan platform. Sederhana, fungsional dan responsive agar kedepannya bisa dikembangkan kedalam platform lain bahkan digital yang mengedepankan user experience.
#LogoBaruPosyandu