Lomba Logo Baru Posyandu

Optimalisasi Pemberdayaan Kesehatan Demi Peningkatan Derajat Kesehatan Masyarakat Indonesia

Karya: 
Pelayanan Posyandu Mantab, Indonesia Sehat
Upload: 

MAKNA LOGO

1. Tujuh buah kelopak bunga : mewakili sapta krida posyandu yaitu KIA, KB, Imunisasi, Peningkatan Gizi, Pencegahan dan Penanggulangan Diare, Sanitasi Dasar, dan Penyediaan Obat Esensial.

2. Dua kelopak berwana hijau menopang bunga :  mewakili bahwa posyandu merupakan pelayanan kesehatan dasar yang bersumber dari masyarakat.

3. Putik bunga berbentuk hati dan simbol plus : melambangkan bahwa kegiatan posyandu mencakup kehidupan manusia dari awal kehidupan.

4. Bentuk bunga teratai : menggambarkan harmoni posyandu sebagai UKBM yang berasal dari swadaya dan dibentuk berdasarkan nilai sosial budaya yang ada di masyarakat.

5. Lima ujung kelopak bunga yang melengkung : melambangkan 5 meja pelayanan posyandu yang wajib ada dalam kegiatan posyandu.

Psikologi warna :

Magenta : memiliki arti semangat dan kekuatan

Hijau : melambangkan kesehatan dan rasa aman dalam pelayanan

Hitam : memberikan kesan independen, profesional, dan netral

#LogoBaruPosyandu