Logogram:
Secara global menggambarkan seorang ibu/ayah yang sedang menggendong anaknya yang sedang dalam masa pertumbuhan. Menjadikan logo sebagai acuan kegiatan-kegiatan dan pengembangan yang mencakup kegiatan kesehatan ibu dan anak, keluarga berencana, imunisasi, perolehan gizi baik, pencegahan dan penanggulangan diare. Tak hanya untuk ibu dan anak saja kegiatan yang terintegrasi dalam program Bina Keluarga Balita (BKB), Tanaman Obat Keluarga (TOGA), Bina Keluarga Lansia (BKL), Pos Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Berbagai program pembangunan masyarakat desa lainnya. Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) juga membantu masyarakat dalam mendapatkan kemudahan untuk informasi dan pelayanan kesehatan bagi ibu, bayi, dan anak balita.
Arti Warna:
Warna Tosca melambangkan: Menenangkan, mengendalikan, suka cita, menyegarkan, intuisi, keseimbangan dan loyalitas, kreativitas dan kebijaksanaan.
Warna Orange melambangkan: Kegembiraan, kesejahteraan dan kehangatan.