FILOSOFI BENTUK
Potongan membentuk segitiga membuat terlihat segitiga pada Logo menjadi lebih dinamis dan fleksibel yang juga melambangkan semangat kerjasama di dalam KEMNAKER baik secara internal maupun eksternal.
Bentuk 3 manusia didalam potongan segitiga yang saling berpegangan tangan menggambarkan ikatan, kekeluargaan dan persatuan yang kuat. serta meningkatkan kondisi dan mekanisme hubungan industrial yang sehat dan produktif.
Bentuk segi enam yang secara teori mempunyai kehandalan dalam struktur perencanaan tenaga kerja nasional, serta mencerminkan 6 misi utama dari kemnaker.
Secara perspektif segienam tersebut membentuk rumah yang menggambarkan peningkatan pembinaan hubungan industrial serta perlindungan sosial tenaga kerja yang menjunjung tinggi budaya dan kearifan lokal.
Roda gear simbol dari ketenagakerjaan yang memiliki ketrampilan dan produktifitas yang tinggi, dengan 9 gerigi/jari-jari melambangkan nawa kerja KEMNAKER.
FILOSOFI WARNA
Warna Merah Marun simbol dari keberanian dalam menghadapi suatu tantangan. menebarkan semangat dan energi, serta penuh percaya diri.
Warna emas melambangkan kemakmuran dan kesejahteraan bagi tenaga kerja Indonesia
FILOSOFI HURUF / FONT
Menggunakan font “Proxima Nova” tulisan pada logo dibuat agar solid dan formal yang bertujuan untuk mencerminkan KEMNAKER sebagai kementerian yang dapat bekerja secara solid dalam melaksanakan tugasnya memajukan pelayanan dan kualitas ketenagakerjaan di Indonesia.