#LogoBaruPosyandu
Logo terinspirasi dari bentuk bagian dari Puzzle mainan anak-anak
yang menjadi alat bermain sambil beredukasi mengasah pikiran dan kreatif anak
sehingga bisa berarti apabila bagian tersebut digabungkan dengan bagian yang lain
menjadi satu persatuan yang saling membutuhkan kebersamaan.
Posyandu adalah pusat kegiatan masyarakat dan menjadi wadah
yang melayani tentang kesehatan masyarakat dan keluarga Berencana
dan di bantu oleh tim kesehatan yang mengarah pada beberapa sektor kekeluargaan
dari mulai balita, anak-anak, remaja dan lansia.
Logo ini juga berbentuk Boneka yang notabene mainan anak-anak yang menjadi
tujuan utama Posyandu yaitu melayani tentang tumbuh kembang anak,
akan tetapi tidak hanya melayani dan melindungi balita saja
namun bagi Anak-anak, remaja hingga lansia.
Pada bagian logo terdapat simbol kandungan ibu hamil, balita, anak-anak, orang tua
(Bapak&Ibu) dan lansia di gabungkan dengan satu kotak yaitu wadah berkumpul
untuk dilayani masalah kesehatan dan tumbuh kembangnya hingga kesehatan lansia.
Lima bulatan yang ditonjolkan merepresentasikan Kegiatan Pokok Posyandu
adalah melayani 5 faktor antara lain :
1. Kesehatan Ibu & Anak (KIA)
2. Pelayanan Keluarga Berencana (KB/Kondom) bagi ibu atau Bapak
3. Melakukan Imunisasi
4. Perbaikan Gizi
5. Penanggulangan Diare.