Penjelasan Konsep dan Filosofi Desain :
Secara Keseluruhan logo membentuk huruf P sebagai inisial dari POSYANDU, dimana dalam huruf tersebut terdapat beberapa komponen gambar dan simbol yang saling memberikan pengertian mengenai tujuan dan fungsi dari Posyandu tersebut diantaranya,
Pojok Kanan bawah, adalah gambar anak dan orang tua yang sedang mengekspresikan kegembiraannya, Anak anak dan orang tua / Dewasa saya bedakan dengan warna, dimana warna biru adalah warna seorang anak anak, dan warna oranye saya gambarkan sebagai seorang yang sudah dewasa atau berusia senja yang penuh kehangatan,
Ditengah tengah adalah seorang balita dimana saya gambarkan sedang tertidur tenang dan berselimut, warna hijau memberikan makna sehat dan masih fresh, dan pada gambar selimut atau balita tersebut juga sebagai gambar daun yang mempunyai filosofi pertumbuhan, dimana masa masa yang terus dijaga dan diawasi oleh posyandu dalam melakukan tugas dan fungsinya.
Kemudian gambar bulan berwarna biru yang mempunyai makna harapan dan keseimbangan, dan diujungnya terdapat tetesan berwarna hijau yang memiliki makna air yang mengandung dan memberikan obat atau kesembuhan dimana bisa berupa obat, vitamin dan vaksin atau imunisasi.
Terima kasih.
Isnanto Setyo N