Lomba Desain Logo Resmi Kemnaker

LOGO MODERN KEMNAKER

Karya: 
Fathul Aziz
Materi 1: 
Materi 2: 
Deskripsi: 

Arti dan Filosofi Logo Modern Kemnaker

  Bentuk Lingkaran yang menggambarkan kepala manusia melambangkan hubungan, kesatuan  dan integritas

  • Bentuk lingkaran memiliki banyak sekali makna diantaranya kekuatan, percepatan, perluasan , hubungan, kesatuan, keselarasan (Harmoni), berlanjut (Sustainability), dan integritas.
  • Bentuk lingkaran ini implementasi dari beberapa point  Nawa Kerja KEMNAKER di antaranya adalah (Penguatan Perencanaan Tenaga Kerja Nasional; Percepatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Kerja; Percepatan Sertifikasi Profesi; Perluasan Kesempatan Kerja Formal; dan Penguatan Wirausaha Produktif)
  • Jika dilihat dari keseluruhan betuk, lingkaran ini mewakili bagian kepala dari seorang manusia, hal ini bermakna bahwa KEMNAKER adalah lembaga yang “Kompeten” di bidang Ketenagakerjaan.
  • Bentuk lingkaran ini juga melambangkan sifat dinamis dalam (Perluasan Kesempatan Kerja)

Warna Biru Muda

  • Warna biru muda akan menenangkan pikiran dan meningkatkan konsentrasi.
  • Warna biru  dapat meningkatkan ekspresi verbal, komunikasi, ekspresi artistik dan kekuatan.
  • Warna biru juga menyiratkan pemikiran yang serius, integritas, dan bersifat profesional.

  Bentuk Setengah Lingkaran seperti tangan manusia melambangkan pelayanan sederhana

  • Bentuk setengah lingkaran ini dalah implementasi dari beberapa Nawa Kerja KEMNAKER yaitu (Penciptaan Hubungan Industrial yang Sehat dan Produktif; dan Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan dan Akuntabel)
  • Bentuk ini juga melambangkan sifat profesional KEMNAKER dalam menjadi (Produsen Tenaga Kerja).

Warna Biru Tua

  • Warna biru yang kuat (biru tua) akan merangsang pemikiran yang jernih.

  Bentuk Persegi Panjang berdiri tegak melambangkan peningkatan, dan penegakan

  • Bentuk ini implementasi dari beberapa Nawa Kerja KEMNAKER diantaranya (Penegakan Hukum Ketenagakerjaan “Law Enforcement”; dan Peningkatan Perlindungan Pekerja Imigran)

Warna Orange

  • Warna orange melambangkan rasa hangat, ramah, kuat dan adil.
  • Warna orange juga bermakna dinamis. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata dinamis memiliki arti penuh semangat dan tenaga sehingga cepat bergerak.

 

Dari keseluruhan, Logo ini berbentuk seorang manusia yang sedang mengangkat tangan, sedangkan dari sisi lain terlihat seperti angka 9 (sembilan) implementasi dari 9 Nawa Kerja Kemnaker.

Logo ini di konsep sederhana, mudah di ingat dan profesional.