Penampilan logo dibuat sederhana, soft untuk dilihat dan tentunya mudah diingat.
Simbol :
Bentuk roda gear melambangkan sektor "tenaga kerja" penggerak ekonomi
Jumlah roda gear ada 5 yang melambangkan ideologi pancasila yang berjumlah 5 sila
Jumlah gerigi pada roda gear ada 9 yang melambangkan 9 nawa kerja Kemnaker
Ukuran roda gear relatif ada yang besar, sedang, hingga kecil namun semua roda saling bertautan dengan roda lainnya yang melambangkan ukuran tenaga kerja atau perusahaan baik besar, sedang, maupun kecil, semua sangat penting dan saling berkaitan, ini melambangkan saling ketergantungan dan keharmonisan antartenaga kerja
Warna :
5 Roda memiliki warna yang berbeda-beda yang mewakili semua karakter dan golongan
Warna hijau, mengartikan warna bumi, keseimbangan, kesuburan, dan pertumbuhan yang diharapkan dalam tenaga kerja di Indonesia. Warna ini juga merangsang kreatifitas.
Warna biru, mengartikan komunikasi, keuntungan, kebijakan, perlindungan pada dan dari ketenagakerjaan. Warna ini juga menenangkan untuk dilihat.
Warna oranye, mengartikan kehangatan, pencapaian bisnis, kesuksesan karir, keadilan, dan pergerakan yang cepat yang tentunya diharapkan pada bidang ketenagakerjaan. Warna ini warna yang kuat, membuat logo mudah diingat.
Warna merah, melambangkan energi, kekuatan, hasrat, keberanian, semangat, dan kerja keras yang dibutuhkan tenaga kerja Indonesia untuk mencapai kesuksesan. Warna merah adalah warna yang berani dan kuat, maka itu cocok diposisikan pada objek yang kecil.
Warna merah muda, menunjukkan kasih sayang, persahabatan, kepercayaan, niat baik, dan damai yang diperlukan demi keharmonisan tenaga kerja Indonesia. Warna merah muda adalah warna yang lembut dan tidak mengganggu pandangan mata.
Tipografi :
Menggunakan jenis huruf yang sederhana, tidak terlalu tebal dan tidak terlalu tipis, menggambarkan kesederhanaan dan formalitas yang tentunya menimbulkan kehormatan dan mudah diingat.