Lomba Desain Logo Resmi Kemnaker

Logo KEMNAKER

Karya: 
Novelia
Materi 1: 
Materi 2: 
Deskripsi: 

Logo di desain modern, tidak kaku dan menarik dari jarak jauh maupun dekat tanpa mengurangi unsur resmi untuk digunakan oleh salah satu lembaga pemerintahan milik negara.

 

Makna logo sebagai berikut :

A.    Lingkaran yang terdiri dari lima manusia yang bergandengan tangan membentuk satu rantai.

Lima manusia yang bergandengan tangan melambangkan tenaga kerja yang saling menguatkan berlandaskan lima sila dasar.

Lingkaran bermakna kesempatan kerja yang terbuka luas tanpa tepi.

Rantai bermakna hubungan yang kuat.

B.    Bidang yang membentuk sayap dan melekat pada setiap tubuh manusia.

Sayap bermakna impian untuk terus meningkat, melekat pada setiap tubuh manusia bermakna setiap tenaga kerja harus mempunyai visi untuk meningkatkan kompetensi, profesionalitas dan produktifitas.

C.    Persegi lima yang terbentuk dari lingkaran manusia dan sayap.

Persegi lima melambangkan Pancasila yang merupakan dasar Negara, yang bermakna setiap tindakan telah diatur oleh hukum Negara dan mempunyai tujuan yang mulia.

D.    Garis mendatar yang membetuk pondasi dan anak tangga.

Pondasi bermakna dasar yang kokoh.

Diatas pondasi terdapat anak tangga yang merupakan perwujudan harapan profesionalitas ketenaga kerjaan yang semakin meninggat menuju kemakmuran padi dan kapas.

E.    Gambar padi dan kapas.

Padi dan kapas merupakan kebutuhan dasar setiap manusia, yakni pangan dan sandang  sebagai syarat utama untuk mencapai kemakmuran. Melalui peningkatan produktivitas, dan kompetensi tenaga kerja sehingga dapat  mencapai kemakmuran yang diharapkan.

 

Makna warna :

a.    Hitam ke abu-abuan :

Gabungan dari warna hitam yang bermakna kekuatan dan abu-abu yang bermakna keseriusan, dapat diandalkan dan stabil. Warna abu-abu adalah warna alam. Di luar sana warna abu-abu merupakan warna yang permanen, misalnya batu atau karang.

b.    Kuning :  intelektualitas, kegembiraan, optimism dan mempunyai cita-cita setinggi langit.

c.     Emas padi : kemuliaan, kesuksesan dan harapan bagi setiap manusia.

d.    Putih kapas :  kesucian dan ketulusan tekat untuk penghidupan yang lebih baik.

 

Kesesuaian dengan Nawa Kerja dan Keywords dari Kemnaker :

Nawa Kerja :

Penguatan Perencanaan Tenaga Kerja Nasional = Lima manusia yang bergandengan tangan membentuk satu rantai.

Percepatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Kerja = Sayap yang terus membawa peningkatan kompetensi tenaga kerja.

Percepatan Sertifikasi Profesi = Anak tangga yang berarti profesionalitas yang terus menanjak.

Perluasan Kesempatan Kerja Formal = Lingkaran yang bermakna kesempatan kerja yang terbuka luas tanpa tepi.

Penguatan Wirausaha Produktif = Pondasi yang kuat menahan anak tangga untuk pencapaian produktifitas wirausaha demi mencapai kemakmuran.

Penciptaan Hubungan Industrial yang Sehat dan Produktif = Manusia yang saling berubungan.

Penegakan Hukum Ketenagakerjaan = Persegi lima yang berarti Indonesia memiliki dasar dan hukum yang melindungi.

Peningkatan Perlindungan Pekerja Imigran = Persegi lima yang berarti Indonesia memiliki dasar dan hukum yang melindungi.

Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan dan Akuntabel = Background logo transparan tanpa blok warna, yang berarti kesederhanaan, transparansi dan akuntabel.

 

Keyword :

Memanusiakan Manusia = Harmonic : poin A.

Kompeten : poin D & E.

Law Enforcement : poin C.

Perluasan Kesempatan Kerja : poin A & B.

Produsen Tenaga Kerja : poin D & E.

Sustainability : poin A.