Lomba Desain Logo Resmi Kemnaker

LOGO KEMNAKER

Karya: 
Vania Tevi Goeinawan
Materi 1: 
Materi 2: 
Deskripsi: 

PENJELASAN LOGO

  • RANTAI

Melambangkan kebersamaan dan persatuan dimana setiap individu dalam menjalankan tugas untuk kepentingan bersama dan saling membantu dalam melaksanakan tugas.

 

  • LATAR BELAKANG MERAH DAN PUTIH

Melambangkan bendera Negara Republik Indonesia yaitu bendera Merah-Putih. Dimana merah mempunyai arti berani dan putih memiliki arti suci. Selain itu, menyatakan bahwa departemen ini berada dalam naungan Negara Republik Indonesia.

 

  • GAMBAR 6 ORANG/ 6 INDIVIDU

Di dalam Negara Republik Indonesia terdapat berbagai suku dan kebudayaan yang berbeda-beda. Dalam hal ini, dilambangkan dengan gambar 6 individu-individu yang berbeda-beda warna.  Di samping itu, warna yang terdapat pada masing-masing individu melambangkan 6 aspek dalam memanusiakan manusia antara lain harmonic, kompeten, law enforcement, perluasan kesempatan kerja, produsen tenaga kerja, dan sustainability. Yang kesemuanya itu saling berhubungan antara aspek satu dengan aspek lainnya.

 

  • 9 GERIGI DARI RODA BERGERIGI

Roda bergerigi yang berwarna kuning emas melambangkan ketenagakerjaan. Warna kuning emas pada roda bergerigi berarti memiliki tujuan dan harapan yang optimis dalam menjalankan tugas. 9 gerigi melambangkan Nawa Kerja KEMNAKER yaitu:

  • Penguatan Perencanaan Tenaga Kerja Nasional;
  • Percepatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Kerja;
  • Percepatan Sertifikasi Profesi;
  • Perluasan Kesempatan Kerja Formal;
  • Penguatan Wirausaha Produktif;
  • Penciptaan Hubungan Industrial yang Sehat dan Produktif;
  • Penegakan Hukum Ketenagakerjaan;
  • Peningkatan Perlindungan Pekerja Imigran;
  • Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan dan Akuntabel.

 

  • PADI DAN KAPAS

Melambangkan kemakmuran dan kesejahteraan. Jadi departemen ini harus mengutamakan kemakmuran dan kesejahteraan bersama.