Lomba Desain Logo Resmi Kemnaker

logo KEMNAKER 3

Karya: 
andriutomo
Materi 1: 
Materi 2: 
Deskripsi: 

Filosofi dari Logo yang terdiri dari beberapa elemen :

1. Simbol human: 3 simbol human menggambarkan harmonisasi ketenagakerjaan     dari sudut pandang jenjang usia, jenis kelamin dan pendidikan. Ketiga human tersebut mengangkat kedua tangannya saling bergandengan mengekspresikan semangat yang membara ingin meraih bintang sebuah keberhasilan atau kesuksesan. Kelima bintang tersebut melambangkan 5 sila dari Pancasila yang bermakna kepatuhan terhadap Pancasila dan UUD 1945

2. Gear :  gear / roda gigi melambangkan sebuah dunia tenaga kerja dimana mereka bekerja sesuai dengan bidang masing2 yang selalu berkompeten sehingga akan terus berjalan dan berkembangnya kegiatan perekonomian (roda penggerak perekonomian). Gear tersebut bisa juga bermakna kemnaker adalah suatu wadah/produsen bagi masyarakat tenaga kerja Indonesia yang terus berusaha mengupayakan agar tenaga kerja Indonesia dapat terus terlindungi, maju dan produktif serta sejahtera dibawah naungannya. Gear juga terdapat sebilan mata yang melambangkan nawa kerja Kemnaker

3. Rantai : Rantai menggambarkan sebuah kerjasama dimana jika digabungkan antara 1 dengan yang lainnya akan menghasilkan sebuah kekuatan untuk mempercepat pertumbuhan perekonomian di Indonesia, seperti sekelompok semut yang saling bergotong royong dengan hubungan/ikatan yang erat antara pekerja yang satu dengan yang lainnya (antara bos dengan anak buahnya) agar mencapai kehidupan masyarakat yang makmur dan sejahtera dan juga terciptanya Sustainability.

4. Globe/bola dunia: Simbol human dan bintang yang membentuk lingkaran bermakna sebuah bola dunia yang menggambarkan sebuah perluasan tenaga kerja diseluruh indonesia dan akan sanggup bersaing dengan bangsa2 lain