A. Arti Logo Secara Keseluruhan
Logo apabila dilihat sekilas tampak seperti orang sedang berlari yang berarti memiliki semangat tinggi dan penuh dedikasi dalam bekerja,
Gerigi yang nampak seperti kepala dengan 9 geriginya melambangkan NAWA KERJA KEMNAKER yaitu:
Sedangkan disamping kanan dan kiri orang berlari terdapat sehelai daun dengan 6 tulang daun disebelah kiri dan 6 garis gelombang air disebelah kanan melambangkan arti dari Memanusiakan Manusia yaitu Harmonic, Kompeten, Law Enforcement, Perluasan Kesempatan Kerja, Produsen Tenaga Kerja, Sustainability. Sehingga dalam bekerja KEMNAKER diharapkan selalu memperhatikan hal dari memanusiakan manusia itu sendiri.
B. Arti Logo dari Setiap Elemen
Ada tiga elemen penting dari logo tersebut yaitu gerigi, helaian daun dan garis gelombang air yang memiliki makna bahwa ketenagakerjaan di Indonesia tidak terlepas dari berbagai elemen seperti buruh pabrik, pegawai perusahaan dan sejenisnya yang dilambangkan dengan gerigi, petani dan buruh perkebunan yang dilambangkan dengan helaian daun serta para nelayan yang dilambangkan dengan garis gelombang air.
Ketiga elemen tersebut dilekatkan menjadi satu oleh garis yang membentuk huruf T yang berarti Tenaga kerja sehingga akan mudah diingat dalam sekali lihat, T adalah Tenaga kerja.
Sedangkan warna dari setiap elemen adalah warna alami seperti gerigi yang berwarna abu-abu, helaian daun berwarna hijau, garis gelombang air berwarna biru yang berarti kealamian dalam bekerja, sesuai dengan fokus pekerjaan, dan warna dari garis yang membentuk huruf T adalah emas yang berarti kesempurnaan dalam bekerja.