I. WARNA
1. Warna Merah:
Pemilihan warna merah dimaksudkan untuk menunjukkan sifat dan sikap yang
berani dalam melangkah dan memutuskan sesuatu.
Adanya warna merah tua menunjukkan kematangan dalam berfikir
2. Warna biru:
Warna biru dapat diartikan sebagai simbol kedamaian/ketenangan, kreativitas,
loyalitas, dan perlindungan.
3. Warna Hitam:
Sebagai simbol kekuataan atau perlindungan.
4. Warna Putih:
Menunjukkan kesederhanaan dan kebersihan
II. BENTUK
1. Bentuk Logo Cenderung Elips:
Bentuk Elips cenderung memproyeksikan pesan emosional yang positif, yakni
sebuah tekat yang kuat untuk mewujudkan visi dan misi.
2. Kepala Garuda dan 9 (sembilan) bulu berwarna merah
-
Kepala garuda: Sebagai simbol perwujudan dari lambang NKRI yakni burung garuda.
-
Sembilan bulu merah: Sebagai simbol keberanian dari Nawa kerja Kemnaker
-
Adanya bulu yang hampir melingkar saling berhadapan melambangkan bentuk kerjasama yang harmoni, simbiosis mutualisme.
3. Roda bergerigi bulat utuh sebagai mata garuda dan warna putih didalamnya
Dimaksudkan untuk menegaskan bahwa nawa kerja tersebut adalah sebagai
roda penggerak untuk meraih cita-cita menuju kesejahteraan bersama, dengan
didasari kesucian/kebersihan dari dalam.
4. Roda Bergerigi 6 (enam)
Merupakan simbol dari (1) Harmonic, (2) Kompeten, (3) Law Enforcement, (4) Perluasan Kesempatan Kerja, (5) Produsen Tenaga Kerja, (6) Sustainability