Karya:
MUHAMMAD KHARIS RIDHO ARDIANSYAH
Konsep dasar logo adalah lingkaran yang tak terputus dan membentuk simbol hati
di tengah, dan terdapat lingkaran sempurna berwarna hijau.
1. Lingkaran yang tak terputus dan membentuk simbol hati di tengah menggambarkan bahwa POSYANDU adalah lembaga yang mewadahi pemberdayaan masyarakat dalam pelayanan sosial dasar yang pelaksanaannya dapat disinergikan dengan layanan lainnya,
serta Kegiatan di Posyandu dilaksanakan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibantu
oleh petugas kesehatan.
2. Lingkaran sempurna berwarna hijau menggambarkan manfaat untuk seluruh elemen keluarga dari balita, remaja hingga lansia.
3. Simbol hati yang juga menyerupai Checklist di tengah merupakan perwujudan semangat bersama yang saling bersinergi untuk membentuk keluarga yang berkualitas.
4. Warna biru tosca menggambarkan kesehatan, trust, keramahan dan integritas.
5. Warna hijau menggambarkan semangat kebersamaan dalam membanguan kualitas kesehatan keluarga.
6. Jenis font menggunakan "monserrat" yaitu salah satu jenis font dengan style Sans Serif, serta dituliskan dalam bentuk Lowercase, hal ini untuk memberikan kesan modern, muda, dan merepresentasikan Soliditas untuk Bersama Membangun Keluarga yang Berkualitas.