A. SIMBOL
1. Bentuk Lingkaran merupakan lambang kesatuan yang utuh meliputi perencanaan, peningkatan kompetensi tenaga kerja serta hubungan yang sinergi antara pemerintah, pengusaha dan pekerja.
2. Gambar Roda Gigi melambangkan proses kerja yang produktif, kreatif serta perluasan kesempatan kerja, perlindungan tenaga kerja serta pelayanan yang prima, transparan dan akuntabel.
B. WARNA
1. Biru melambangkan kepercayaan yang antara pemerintah, pengusaha dan pekerja
2. Kuning Keemasan melambangkan kesuksesan dengan penuh semangat, kreatifitas dan inovatif didalam bekerja
3. Warna Putih pada Roda Gigi melambangkan sikap mental yang baik tenaga kerja dengan menjunjung tinggi nilai-nilai profesionalisme
C. TIPOGRAFI
Menggunakan font Trajanus Roman yang melambangkan ketegasan, kewibawaan, elegan, dan formalitas logo sebuah Kementrian Ketenagakerjaan Republik Indonesia.