Deskripsi:
1. Bintang bersudut lima yang melambangkan sila ketuhanan Yang Maha Esa dalam Pacasila, bermakna bahwa KEMNAKER selalu mentaati dan menjunjung tinggi norma-norma agama dalam melaksanakan tugas Pemerintahan Negara Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila
2. Dua orang yang saling memegang tangan mencerminkan semangat dalam menggapai tujuan dan merupakan bentuk dari suatu keharmonisan kerjasama.
3. Roda Bergerigi 9 (sembilan) merupakan simbol dari nawa kerja KEMENKER RI yaitu (1) Penguatan Perencanaan Tenaga Kerja Nasional (2) Percepatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Kerja (3) Percepatan Sertifikasi Profesi (4) Perluasan Kesempatan Kerja Formal (5) Penguatan Wirausaha Produktif (6) Penciptaan Hubungan Industrial yang Sehat dan Produktif (7) Penegakan Hukum Ketenagakerjaan (8) Peningkatan Perlindungan Pekerja Imigran (9) Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan dan Akuntabel.
4. Padi berwarna biru melambangkan cita-cita dalam mensejahterakan dan memakmurkan rakyat Indonesia
5. Lingkaran berwarna biru melambangkan keberlanjutan dalam melaksanakan program yang menjadi nawa kerja KEMNAKER
6. Biru mencerminkan kebijaksanaan, perlindungan, dinamis, dan harmoni.
7. Putih mencerminkan kesucian, keterbukaan, kesempurnaan dan persatuan
Font : Calibri
Font Size : 12