Bentuk orang yang saling berpegang tangan berjumlah 9 sesuai dengan 9 Nawa Kerja KEMNAKER
Bentuk berjabat tangan di buat dengan konsep sederhana dengan warna transparan, ini merupakan simbol dari (Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan, dan Akuntabel) sehingga menghasilkan dua warna yang berbeda yaitu Biru Muda dan Biru Tua.
Warna biru muda akan menenangkan pikiran dan meningkatkan konsentrasi. Sedangkan Warna biru yang kuat (biru tua) akan merangsang pemikiran yang jernih. Warna biru dapat meningkatkan ekspresi verbal, komunikasi, ekspresi artistik dan kekuatan. Warna biru juga menyiratkan pemikiran yang serius, integritas, dan bersifat profesional.
Bentuk Perisai dan bentuk Centang
Warna orange melambangkan rasa hangat, ramah, dan kuat. Warna orange bermakna dinamis. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata dinamis memiliki arti penuh semangat dan tenaga sehingga cepat bergerak. Warna orange juga bermakna keadilan. Sebagai lembaga yang berwenang menjadi penegak hukum (Law Enforcement) ketenagakerjaan, Kemnaker menjunjung tinggi sikap adil dan bijaksana.
Bentuk keseluruhan logo adalah Implementasi dari Nawa Kerja KEMNAKER, di konsep sederhana, mudah di ingat dan profesional.