Logo untuk KEMNAKER ini dibuat se-simetris mungkin, namun tetap terlihat dinamis. Terdapat dua figur utama dalam logo tersebut;
Pertama : Simbol manusia (digambarkan secara abstrak)
Kedua : Simbol padi (diambil dari simbol ke-5 Pancasila)
Makna yang terkandung dalam logo tersebut adalah setiap individu berhak untuk mendapatkan keadilan dan perlindungan dari undang-undang yang berazaskan Pancasila.
Detail mengenai Logo:
- Warna biru pada manusia : Manusia adalah individu yang memiliki intelejensi dan berkompeten untuk berbagai macam bidang.
- Dua padi simetris : diletakan di depan simbol manusia, bahwa setiap individu dilindungi oleh undang-undang dan berhak untuk mendapatkan keadilan.
- Font pada KEMNAKER : jenis Font Sans-Serif persegi yang memberikan kesan modern dan tegas.
Berdasarkan deskripsi tersebut, saya yakin logo ini dapat mewakili apa yang telah dan akan dilakukan oleh KEMNAKER.
Terimakasih.