1. Sosok Anak yang ceria berwarna Biru muda mencerminkan pelayanan sosial dasar keluarga dalam aspek pemantauan tumbuh kembang anak dan pertumbuhan Masyarakat Indonesia menjadi sosok kuat, berprestasi dan berkualitas.
2. Bidang warna Jingga sebagai sosok orang tua yang menggandeng anak, mewakili semangat pelayanan dan kenyamanan didalam pemberdayaan lingkungan keluarga dan masyarakat sesuai dengan sasaran posyandu yaitu: bayi baru lahir, bayi, anak balita, ibu hamil, ibu menyusui, ibu nifas, PUS, remaja dan Lanjut Usia (Lansia).
3. Angka 5 berbentuk Seorang Anak dengan kombinasi warna biru dan hijau sesuai dengan:
5 point manfaat Posyandu, 5 point Pelaksana di Posyandu, 5 point Pengaturan 5 Meja di Posyandu, 5 point Peran Fungsi Tenaga Kesehatan di Posyandu.
4. Sayap yang dilambangkan dari kesatuan warna orange, biru dan hijau, mewakili semangat yang kuat dan dinamis dalam Pelayanan Posyandu yang dikelola dan diselenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan.
5. Tanda Tambah “+” di tengah logo mewakili kesehatan, kenetralan, kepercayaan dan perlindungan dari dan bagi seluruh lapisan masyarakat. Baik secara koordinatif dan integratif serta saling memperkuat antar program dan kegiatan demi terciptanya tujuan dari Posyandu.
Filosofi Warna:
Warna Biru Muda: melambangkan unsur sehat, kesegaran, kesetiaan, ketulusan dan kepercayaan
Warna Jingga : melambangkan unsur Semangat, Hangat, Optimis
Warna Hijau : melambangkan unsur Pertumbuhan, keharmonisan, ketenangan