Lomba Desain Logo Resmi Kemnaker

Harmoni dalam Keadilan dan Kesejateraan

Karya: 
Albert Yukananda
Materi 1: 
Materi 2: 
Deskripsi: 

Deskripsi :

A. Roda gear yang mempunyai filosofi 9 nawa kerja kemnaker

            1. Penguatan Perencanaan Tenaga Kerja Nasional;

            2. Percepatan Peningkatan Kompetensi Tenaga Kerja;

            3. Percepatan Sertifikasi Profesi;

            4. Perluasan Kesempatan Kerja Formal;

            5. Penguatan Wirausaha Produktif;

            6. Penciptaan Hubungan Industrial yang Sehat dan Produktif;

            7. Penegakan Hukum Ketenagakerjaan;

            8. Peningkatan Perlindungan Pekerja Imigran;

            9. Pelayanan Ketenagakerjaan Sederhana, Transparan dan Akuntabel.

B. Padi dan kapas

            merupakan lambang sila ke lima yang berarti keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia dengan kata lain padi dan kapas mempunyai filosofi menjunjung hak asasi manusia.

C. lingkaran putih

            Menggambarkan keselarasan yang tercipta dari keadilan sosial.

D. 3 (tiga) gedung

            menggambarkan Kementrian Tenaga Kerja Republik Indonesia berkompeten dan memiliki hamoni dalam melaksanakan tugas. Gedung yang tinggi digambarkan sebagai tempat yang dapat menampung dan mengayomi banyak orang (tenaga kerja) dan mengawasi tenaga kerja didalamnya.

E. Tulisan "MAKARTI KARYA MUKTITAMA" merupakan selogan yang mempunyai arti : hasil kerja yang harus dikerjakan

F. segilima yang menjadi garis luar logo berdasarkan lima Sila Pancasila yang menjadi pedoman NKRI.

*biru melambangkan keselaran

*hijau pada gear melambangkan kesejahteraan bagi tenaga kerja Indonesia