Lomba Desain Kaos Mitologi Nusantara

Harimau Silek

Desain: 
Karya: 
Alfarabi

Harimau Silek merupakan gabungan antara 2 unsur khas dari Sumatera Barat. Harimau yang digunakan sebagai icon pada desain ini terinspirasi dari cerita masyarakat Minangkabau yang disebut 'Inyiak'. Inyiak tersebut merupakan hewan mitologi asal Sumatera Barat yang diduga manusia berwujud Harimau. Pada pakaian harimau tersebut terlihat menggunakan baju silat atau silek yg biasa dikenal di Sumatera Barat sebagai jenis bela diri asli dari Minangkabau. Dua unsur tersebut menyatu dalam satu desain yg utuh serta harimau sengaja dibuat terlihat lebih bersahabat atau ramah agar desain ini dapat digunakan diberbagai kalangan umur.