Lomba Logo Baru Posyandu

GEOMETRIC LOGO

Karya: 
TOTOK SUBIYANTO
Upload: 
Desain logo geometric terlihat sederhana, modern, dan mudah dingat.
Bentuk dasar logo diambil dari 3 bentuk lingkaran yang merepresentasikan
bahwa Posyandu merupakan salah satu Upaya Kesehatan Bersumberdaya
Masyarakat (UKMB) yang diselenggarakan dari, oleh dan untuk rakyat.
Konfigurasi elemen logo membentuk tiga ikon pelayanan utama posyandu
yaitu, ibu hamil, balita dan lansia. Terdapat juga ikon orang merangkul
tampak dari atas mempunyai arti gotong royong menciptakan silahturahmi yang harmonis
dan bersinergi dalam mewujudkan kesejahteraan bersama sesuai Visi dari
Posyandu. Empat elemen utama bentuk logo merepresentasikan Misi utama dari
Posyandu. Warna Biru melambangkan ilmu pengetahuan/ pemberdayaan
sumberdaya manusia, warna hijau melambangkan kehidupan/sumberdaya alam,
warna ungu melambangkan kekuatan dan harapan besar terwujudnya masyarakat 
yang sejahtera, warna hijau tosca melambangkan kekerabatan antar masyarakat
tanpa membededakan suku, agama, ras dan golongan.