Lambang PADI dan KAPAS melambangkan cita-cita tercukupinya kebutuhan pangan dan kebutuhan sandang atau pakaian dan kebutuhan sekunder lainya secara merata setiap masyarakat atau dengan istilah lain Masyarakat yang Bahagia, Makmur dan Sejahtera.
simbol gerigi melambangkan kinerja KEMNAKER yang mendukung, melindungi ,dan mengayomi tenaga kerja Indonesia, demi kesejahteraan bangsa dan negara.
Symbol 9 lilitan tali yang mengikat padi dan kapas melambangkan 9 NAWA KEMNAKER.
Warna merah putih menggambarkan sifat nasional Indonesia.
Warna biru melambangkan kepercayaan, ketenangan, dan bersifat professional.
simbol peta Indonesia melambangkan bahwa program KEMNAKER merata diseluruh Indonesia.