Lomba Logo Baru Posyandu

"Bersatu dalam menciptakan kebahagian dengan menjaga kesehatan"

Karya: 
Ayu Wahyuni Syah
Upload: 

Logo baru POSYANDU menampilkan 4 unsur warna yaitu hijau, biru, kuning dan putih, dengan memperlihatkan permainan gradasi pada logo baru tersebut dimaksudkan agar dapat memberi kesan lebih segar, tidak monoton serta dapat membangkitkan semangat kebersamaan dalam membangun sebuah pelayanan serta keluarga berkualitas.

4 (empat) bentuk lingkarang pada logo dimaksudkan sebagai anggota keluarga berencana (KB) yang beranggotakan 4 orang dalam keluarga yaitu Ayah, Ibu dan ke dua anak yang saling bersatu dalam menciptakan kebahagian dengan menjaga kesehatan.

Bentuk palang warna putih pada tengah logo melambangkan pelayanan kesehatan yang bersifat bersih, suci dan ringan dengan begitu diharapkan logo baru ini dapat memberi semangat baru dan lebih meningkatkan kebersihan baik bagi para petugas layanan maupun setiap anggota keluarga.

Pemberian garis putih pada masing-masing elemen  dimaksudkan agar semua yang berperan dalam pelayanan tersebut baik itu masyarakat, setiap anggota keluarga maupun petugas pelayanan selalu terhubung satu sama lain sehingga keseimbangan didalamnya tetap terjaga.

Warna Hijau melambangkan kesegaran, kedamaian dan keseimbangan yang nantinya akan tercipta dalam pelayan tersebut.

Warna Kuning pada ujung gradasi diharapkan dapat membawa keceriaan,  energik dan optimis bagi para masyarakat maupun petugas pelayanan.

Warna Biru dalam logo dirapkan dapat menjadi simbol kestabilan, kecerdasan, serta rasa percaya diri.