Logo ini merepresentasikan sebuah keharmonisan orang tua dengan anak untuk meraih keluarga yang lebih berkualitas. Seperti fungsi dari posyandu yang menjadi tempat para orang tua maupun calon orang tua untuk mempersiapkan kesehatan anak-anaknya sejak dini, sehingga nantinya bisa menjadi manusia yang 'berkulitas'.
Warna magenta pada logo ini memiliki makna hamonis dan seimbang di dalam setiap aspek kehidupan baik secara fisik maupun mental. Seperti layaknya keluarga yang berkualitas, keseimbangan dan harmonisasi antara fisik dan mental setiap anggota kelurga menjadi aspek yang sangat penting, yang mana bisa kita bangun sejak awal melalui program-program yang tersedia di posyandu. Oleh karena itu warna magenta sangatlah cocok untuk mereprestasikan posyandu.
Dua figur tangan yang saling meraih dengan tangan kecil milik sang anak yang mencoba meraih tangan ibunya dan sang ibu yang menyambutnya. Figur ini merepresntasikan semangat kebersamaan. Dimana terlihat dukungan yang diberikan ibu kepada sang anak yang mencoba meraih sang ibunya, sehingga terlihat kebersamaan antara orang tua dan anak. Seperti layaknya posyandu yang menjadikan salah satu media orang tua dalam mendukung anak-anaknya menuju kesuksesan dengan memberikan pelayanan yang terbaik untuk kesehatannya melalui program-program dari posyandu.
Garis lengkung yang tersambung dan menerus antara ikon ibu, anak dan tulisan posyandu membentuk sebuah hati. Hati ini melambangkan ketulusan antara ketiga aspek tersebut. Dimana masing-masing memiliki ketulusan dan kasih sayang, yaitu kasih sayang ibu dengan anaknya, anak dengan ibunya, serta ketulusan posyandu dalam memberikan layanan yang terbaik untuk para orang tua dan anak-anaknya agar dapat membangun keluarga yang berkualitas.