Lomba Logo Baru Posyandu

Bersama Kita BIsa

Karya: 
Aladin
Upload: 

Makna Logo

Secara umum logo terdiri atas dua bagian utama yaitu dua orang yang seolah sedang memeluk membentuk tanda “+”. Di Indonesia, tanda “+” dipakai sebagai bentuk lambang pertolongan medis dan kesehatan pada masyarakat yang memerlukan.

Tanda “+” pada logo ini juga mengartikan bahwa Posyandu atau Pos Pelayanan Terpadu merupakan lembaga kemasyarakatan mewadahi pemberdayaan masyarakat dalam pelayanan sosial dasar yang pelaksanaannya dapat disinergikan dengan layanan lainnya sesuai potensi daerah. Terkandung nilai tambah bahwa Posyandu tidak hanya untuk urusan imunisasi ibu dan anak, tetapi juga bermanfaat untuk seluruh elemen keluarga dari balita, remaja hingga lansia.

Pada masing-masing dari bagian logo juga membentuk tanda hati yg melambangkan semangat kebersamaan dalam membangun keluarga berkualitas.

Warna biru tua pada logo mewakili orang tua yakni ibu dan lansia sedangkan warna biru muda mewakili anak, balita dan remaja. Warna biru pada logo juga melambangkan kepercayaan, konsistensi dan ketenangan. Sedangkan warna hitam pada tulisan melambangkan perlindungan dan kekuatan.