Lomba Desain Logo ala Ritus Café&Resto

ala RITUS logo - kapital R Wayang

Kreator: 
Ido Richard Gunawan
Desain Logo: 
Desain Mockup: 
ala RITUS logo - kapital R Wayang
 
Konsep Logo
 
Logogram:
Merupakan bentukan line art / seni garis sedemikian rupa sehingga secara keseluruhan membentuk / menyerupai huruf "R" dan / atau tokoh wayang.
 
Logotype:
- ala RITUS Café & Resto
- Font dipilih tipe perpaduan antara “serif dan “san-serif”.
Tipe font “serif” untuk memberi kesan etnik (budaya).
Tipe font “san-serif” untuk memberikan kesan modern.
 
Warna:
- Kuning: fresh, segar, baru, terang, bersinar, modern,
  salah satu tampilan warna yang diminta.
- Hitam: strong, ritual, tegas, kuat,
  salah satu tampilan warna yang diminta.
 
Filosofi:
- Logogram secara keseluruhan membentuk / menyerupai huruf “R” yang merupakan inisial dari RITUS itu sendiri. Selain itu, logogram bila dicermati, juga menggambarkan sosok karakter perwayangan. Sosok wayang adalah salah satu elemen tradisional yang dianggap dapat mewakili budaya dan karakter Indonesia yang kuat.
 
- Logogram dipilih menggunakan gaya line art / seni garis karena simple / sederahana, sehingga mudah diingat, terekam dalam benak pikiran. Line art / seni garis pada logogram ini sebenarnya adalah gabungan dari beberapa bentukan: piring, sendok, garpu, pisau, lauk / sayur. Itu semua adalah simbol / elemen yang biasa mewakili dan biasa rutin digunakan saat kita sedang menyantap makanan.